PEMDA KALTENG RESMI UMUMKAN FORMASI CPNS

Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah Butuhkan 142 Calon Pegawai Negeri Sipil

Tanggal 17 Nopember 2008 merupakan hari bersejarah bagi para pencari kerja di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng), Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kalimantan Selatan (Kalsel). Pada tanggal ini pengumuman penerimaan CPNS resmi diumumkan serentak kepada masyarakat.

Khusus untuk wilayah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Pemerintah Daerah setempat menyediakan 142 Lowongan Formasi CPNS Tahun Anggaran 2008. Keseluruhan Lowongan Formasi CPNS tersebut terbagi dalam tiga kategori yakni Tenaga Kesehatan, Tenaga Teknis dan Tenaga Pelatih atau Atlit.

Lowongan Formasi CPNS Kalteng untuk kategori Tenaga Kesehatan berjumlah 71 Formasi CPNS, Lowongan Formasi CPNS Kalteng untuk kategori Tenaga Teknis berjumlah 65 Formasi, sedangkan khusus untuk Formasi CPNS kategori Tenaga Pelatih atau Atlit, Pemerintah Daerah Kalimantan Tengah menyediakan 6 Formasi.

Rincian resmi mengenai pengumuman alokasi formasi CPNS Kalteng ini dapat dilihat langsung di kantor BKPP Provinsi Kalteng. Jalan Willem A.S Nomor 11 Palangka Raya. Sedangkan formulir pendaftaran CPNS Pemda Kalteng dapat diperoleh melalui Kantor Pos terdekat.